Entri yang Diunggulkan

Taman Indonesia Kaya

      Sudah tahukah mengenai Taman Indonesia kaya?yaa,kalau belum tahu akan saya jelaskan sedikit mengenai taman Indonesia kaya.Taman Indon...

Kamis, 15 November 2018

Taman Indonesia Kaya

      Sudah tahukah mengenai Taman Indonesia kaya?yaa,kalau belum tahu akan saya jelaskan sedikit mengenai taman Indonesia kaya.Taman Indonesia Kaya itu letaknya tidak jauh dari simpang lima atau tepatnya di jl.Menteri Supeno,Mugassari,Semarang.Taman Indonesia kaya berdekatan dengan SMA N 1 Semarang dan Kartor Gubernur Jateng.Lokasinya cukup strategis karena terletak di tengah kota sehingga setiap hari banyak dikunjungi.Dulunya Taman Indonesia Kaya merupakan Taman Kb yang kini diubah bentuknya menjadi lebih megah.


      Di Taman ini,Ada Panggung yang cukup megah yang dapat digunakan untuk acara kesenian.Dengan adanya panggung ini,diharapkan mampu menjadi daya tarik wisatawan untuk melihat kesenian yang ditampilkan.Ini tentu menjadi potensi baru Semarang yang untuk menyedot para wisatawan untuk berkunjung kesini.Semarang memang kini semakin hari semakin bagus,maka dari itu mari kita rawat fasilitas yang ada jangan sampai merusak nya.


      Selain itu,Pemandangan di Taman Indonesia Kaya juga sangat bagus karena di disini juga terdapat lampu lampu  yang menghiasi taman.Disana terdapat jalan setapak yang disekitarnya dikelilingi lampu lampu hias tentunya dapat membuat anda betah disana terutama bagi kaum muda-mudi.Disini juga ada fasilitas tempat duduk yang bisa dimanfaatkan untuk melihat pemandangan sekitar.


      Waktu yang bagus untuk berkunjung disini yaitu ketika malam hari.Karena ketika malam hari tentu tidak panas dan udara disini sejuk karena dikelilingi pepohonan.Lampu lampunya juga menyala cukup bagus pada malam hari cocok untuk sepasang kekasih yang ingin mengenghabiskan waktu bersama pasangannya.Ketika malam hari disini sangat ramai dikunjungi terutama para pemuda dan pemudi.



      Ditaman Indonesia kaya juga terdapat air mancur yang menari nari diikuti dengan iringan musik yang tentunya menambah daya tarik tersendiri.Air mancur ini biasanya ada setiap hari ketika malam hari.Ini tentu sangat disukai pengunjung terutama anak-anak karena air mancur ini juga bisa berubah ubah warnanya yang tentu memperindah pemandangan di Taman Indonesia Kaya.

      Sekian dari saya,Buat kalian yang bosen dirumah sebaiknya pergi kesini supaya hidup anda lebih berwarna hehehehe.

-SELAMAT BERKUNJUNG-










Minggu, 02 September 2018

Jelajah Brown Canyon

     Salah satu tempat yang unik yang ada di Semarang yaitu bernama Brown Canyon.
Apa itu brown canyon?
Di mana tempatnya ?
Seperti apa?

     Brown Canyon sebenarnya bukan tempat wisata melainkan lokasi pertambangan galian C yang lumayan lama.Disini masih dugunakan untuk menambang pasir,batu cadas,dan sejenisnya.Di lokasi pertambangan ini terbentuk Tumpukan tanah menjulang tinggi yang bagus,disinilah mulai terkenalnya brown canyon.Brown canyon kini banyak dikunjungi pengunjung saat ini untuk sekedar wisata yang cukup murah meriah / tempat foto foto anak jaman now.

salah satu tempat yang bagus untuk berfoto-foto anak jaman now

     Brown Canyon sendiri terletak di Rowosari,Tembalang.Lokasinya lumayan jauh dari pusat kota Semarang.Untuk perjalanan kesini,bisa menggunakan kendaraan roda dua atau kendaraan roda empat.Jalan di Sekitaran brown canyon belum bagus jadi diperlukan skill berkendara yang mumpuni.Disini juga masih dilewati truk-truk pembawa bahan tambang.

Truk pengangkut tambang mau mengambil barang tambangnya

     Brown canyon sekarang mulai terkenal di masyarakat Semarang bahkan luar Semarang.Banyak pengunjung yang berfoto foto lalu menguploadnya di jejaring sosialnya.Bahkan MY TRIP MY ADVENTURE pernah mengunjungi tempat ini.Hal ini tentu berdampak positif yaitu mulai terkenalnya brown canyon.

diatas tebing-tebing tinggi terdapat pohon

cocok digunakan untuk foto-foto

     Disini Sebenarnya ada danau kecil di sekitaran tebing-tebing,dulu saya mengunjungi sini airnya masih banyak tetapi kemarin saya kesini air didanau kecilnya sudah berkurang,mungkin lagi musim kemarau.

Danau kecil di brown canyon 

     Bagi kalian yang mau berkunjung disini sebaiknya sore hari supaya tidak panas.Kalau disiang hari sangat panas dan sulit mencari tempat berteduh.Di Brown canyon ada beberapa tenda tenda kecil tempat menjual makanan dan minuman.

-SELAMAT BERKUNJUNG-









Senin, 13 Agustus 2018

Sensasi berenang di star hotel semarang

    Berenang adalah olahraga yang banyak di gemari oleh banyak orang mulai dari anak anak sampai lanjut usia.Disemarang memang banyak sekali kolam renang,tapi disemarang juga punya kolam renang diatas gedung salahsatunya ada di star hotel.Disini kalian bisa meresakan sensasi berenang sambil melihat pemandangan yang memanjakan mata.Star Hotel berlokasi di Jl.MT.Haryono No.972,Lemper kidul,Semarang Selatan.Bagi kalian yang ingin berenang dengan latar belakang pemandangan kota coba datang kesini.


    Menurut yang saya tahu,Star hotel merupakan kolam renang tertinggi di Indonesia.Kolam renang ini terletak di lantai 30 Star hotel tingginya 97 meter.Untuk berenang disini kalian harus membayar 100 ribu rupiah kamu akan mendapat fasilitas handuk,minuman,dan makanan.




    Disini kolam renang terbagi menjadi 2 yaitu kolam renang untuk anak-anak dan kolam renang untuk orang dewasa.Selain kolam renang diatas gedung juga ada cafenya.Bagi kalian yang habis berenang lalu lapar/haus cocoklah pesan disana hehehe.




    Bagi yang mau mengabadikan momen hidup kalian dan ingin merasakan sensasi berenang dikolam renang diatas gedung sebaiknya datang kesini hehehe.

-Selamat Berkunjung-

Minggu, 12 Agustus 2018

Menyusuri Jembatan Biru Rawa Pening

    Jembatan Biru terletak di terletak di Sekitaran rawa pening tepatnya di Desa Sumerep,Kecamatan Bawen,Kabupaten Semarang.Di Jembatan Biru kalian akan disuguhi pemandangan alam yang sangat bagus.Disitu kalian akan melihat view pegunungan dan rawa yang sangat memanjakan mata.kalian yang hobi foto-foto/kalian suka memancing sebaiknya kalian datang saja ke tempat ini.Biayanya cukup murah,hanya membayar parkir saja kalian sudah dapat menikmati keindahan alam yang luar biasa ini.


    Aksesnya kesini cukup mudah,jika kalian dari arah semarang langsung saja ambil jalan menuju ke arah salatiga sebelum jembatan tuntang lokasi masuknya ada di kanan jalan.Jika kalian dari arah Salatiga kalian ambil saja jalan menuju arah Semarang lokasinya setelah jembatan tuntang nanti ada gang lalu belok kiri.Untuk kesana sudah bisa menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat karena jalan sekitaran sana sudah bagus.



    Jembatan biru Rawa Pening memang sungguh indah pemandangannya,Disini terdapat jembatan biru yang bisa dijadikan spot foto bagi kalian yang mau kesini.Selain itu,disini juga dapat berkeliling menggunakan kapal mengelilingi rawa pening.Di rawa pening juga terdapat eceng gondok yang cukup banyak,disini eceng gondok banyak dimanfaatkan warga sekitaran untuk membuat berbagai kerajinan.



    Silahkan datang ke Jembatan Biru Rawa Pening untuk melihat lihat keindahan alam
 di Indonesia.Indonesia itu luas,sayangkan kalau kamu dirumah saja hehehe.

-Selamat Berkunjung-






Kamis, 02 Agustus 2018

Keindahan Kampung Pelangi

Kampung pelangi lokasinya ada di dekat tugu muda tepatnya di Jl.Dr.Sutomo no.89.Randusari,Semarang Selatan.Kampung ini sangat unik,rumah rumah dikampung pelangi di cat warna-warni sehingga banyak menarik perhatian masyarakat didalam maupun luar kota.Jika anda berkunjung di Semarang cobalah pergi ke kampung pelangi

pemandangan kampung pelangi dari seberang sungai

Selain kampungnya,sekitaran sungai juga di cat warna warni sehingga sungainya terlihat bagus rapi dan bersih.Jika kalian hobi memancing,silahkan bawa pancing lalu mancing disini sambil menikmati warna warni rumah-rumah disekitar kampung pelangi.
                                             
                                               


Jika kalian ingin melihat pemandangan,cobalah jalan keatas perkampungan,nanti kalian bisa melihat pemandangan sekitaran kota semarang,jangan lupa bawa minum karena jalanannya cukup menanjak.



semakin tinggi semakin bagus pemandangannya

Untuk mencapai keatas,kalian harus melewati tanjakan demi tanjakan.Ketika kalian melewati rumah rumah jangan lupa menyapa,agar warga di sekitaran kampung pelangi merasa senang,jangan bertingkah tidak sopan apalagi sampai merusak fasilitas.Warga di kampung pelangi sangat ramah ramah dan sepertinya bangga karena kampungnya banyak dikunjungi oleh orang luar daerahnya.


Dari sini kalian bisa melihat pamandangan kota Semarang,untuk sampai kesini memang sangat melelahkah,tapi ketika sudah sampai sini lelah kalian pasti akan hilang gaes.

-Selamat berkunjung-

Pantai Baruna Semarang


      Pantai Baruna merupakan pantai yang terletak di dekat Tanjung mas.Aksesnya cukup mudah,Jika dari arah barat setelah jembatan maju sedikit nanti ada traffic light kemudian belok kiri nanti ada gapura.Jika dari arah tanjung mas nanti ada traffic light lalu belok kanan.Sebenarnya Pantai Baruna bersebelahan dengan pantai Marina/sebelah timurnya pantai Marina.Di dekat gapura nanti ada penjaga,tanya saja nanti diberitahu masuknya lewat mana karena pantai ini jarang dikunjungi oleh wisatawan.Akses jalannya agak sulit karena jalannya tidak begitu rata usahakan pakai sepeda motor saja biar mudah.


jembatan arah ke tanjung mas


      Di pantai baruna terdapat hamparan rerumputan ilalang yang cukup luas bagus untuk foto foto foto.Dipantai baruna juga dapat digunakan memancing ikan.Disini setiap harinya terdapat banyak pengujung yang mau memancing disini.

ditengah rerumputan ilalang terdapat pohon bisa buat berteduh

      Disini kalian bisa bersantai,jika kalian kesini usahakan jangan siang hari karena disini sangat panas dan tidak ada tempat berteduh.usahakan bawa payung jika takut panas hehehe.Pemandangan di pantai baruna cukup indah,disini kalian bisa melihat kapal kapal yang mau berlabuh ke Pelabuhan Tanjung Mas.








      Suasana dipantai ini tidak begitu ramai,karena belum banyak diketahui oleh orang luar kota,jika kalian ingin kesini usahakan bawa bekal dari rumah karena tidak ada penjual makanan disini hehehe

-selamat berkunjung-